Senin, 17 September 2012

Aquabotix Hydroview, Menjawab Penasaran Biota Laut


Robot ini adalah robot air terbaru dari Aquabotix yang mempunyai kemampuan untuk merekam video bawah laut. Robot ini bernama Aquabotix Hydroview yang mampu merekam video kualitas Full HD 1080p dan mampu menyelam hingga kedalaman 150 kaki dengan kecepatan 5 knots.
http://www.beritateknologi.com/wp-content/uploads/2012/06/aquabotix-1.png
Robot ini mempunyai daya tahan selama 2 jam didalam air, dan dapat merekam dalam air yang kurang cahaya karena dilengkapi dengan lampu LED sebanyak 10 buah di samping kamera seperti pada gambar.
http://www.beritateknologi.com/wp-content/uploads/2012/06/aquabotix-2.png
Pengguna dapat menggunakan accelerometer yang terdapat para perangkat iOS untk mengatur pergerakan robot air ini. Pengguna juga bisa mengatur kecepatan dan perintah-perintah mendasar lainnya melalui menu yang ditampilkan pada perangkat iOS.
Dengan munculnya robot ini, fungsinya sangat jelas untuk melakukan pengamatan kehidupan dibawah laut. Dengan begitu, selain dapat menjadi alat penelitian tentang kehidupan laut, juga dapat digunakan sebagai alat pengamatan terhadap beberapa hewan laut atau tumbuhan laut yang akan punah.
Hal terbaik dari robot ini adalah dapat menyimpan video dengan kualitas yang bagus meskipun didalam laut dengan intensitas cahaya yang sedikit, selain itu kendali jarak jauh juga sangat memudahkan penggunanya dalam mengendalikan robot ini. Namun, 2 jam daya tahan hidup dianggap belum cukup untuk melakukan penelitian jangka panjang. Harapanya robot ini dapat menggunakan alternative energy seperti arus air laut sebagai tambahan daya tahan sehingga mampu hidup selama 12 – 15 jam.
Untuk keseluruhan, robot ini sudah cukup baik dari segi bentuk dan desainya. Selain itu, dilihat dari peranya juga sudah mampu memenuhi penasaran orang-orang yang ingin mengetahui kehidupan laut lebih dalam dan lebih luas lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar